Minggu, 24 Agustus 2008

Hebohnya 17 Agustus di Smansa


Hai....???

Tau gak gimana hebohnya acara 17 Agustus di Smansa??

Mulai tanggal 15-17 Agustus kemarin, Smanasa buat acara dengan berbagai perlombaan. Lombanya banyak lho! Ada lomba dalam bidang olahraga ada juga dalam bidang seni. Lomba dalam bidang olahraga yaitu lomba futsal. Kalo lomba dalam bidang seni, ada lomba tari daerah, tari bergembira (tari balon), vocal solo, dan baca puisi. Ada juga lomba kebersihan kelas (7K).

Semuanya gak kalah seru lhoooo.......??!

Disamping adanya lomba dalam sekolah, ada juga lomba yang diikuti di luar sekolah. Salah satunya lomba marching band. Dengan persiapan yang tidak begitu matang, para anggota marching mengikuti lomba. Meskipun demikian, itu semua tak memetahkan semangat mereka. Dengan jerih payah mereka, mereka mendapat juara III. Semuanya merasa sangat senang. Karena mereka berpikir, dengan persiapan yang tak ada apa-apanya, mereka mendapat juara.

Alangkah senangnya!!

Oh ya..!!

Tau gak gimana hebohnya pertandingan futsal di Smansa??

Permainan ini memiliki peraturan. Yaitu: para pemain harus mengenakan daster pada saat pertandingan, harus di make-up, setiap pemain yang mendapat kartu kuning dikenakan denda Rp 2000, dan setiap pemain yang mendapat kartu merah dikenakan denda Rp 3000.

Semua ini memiliki ketentuan. Yaitu jika ada salah satu kegiatan yang tidak diikuti oleh setiap kelas, akan dikenakan denda sebesar Rp 20.000,-.

Untuk menghindari denda tersebut, para siswa berusaha agar mereka tetap mengikuti lomba tersebut.

Tidak ada komentar:

5c#o0L..........